Kata Mutiara

"Perjalanan menempuh 1000 mil dimulai dari satu langkah pertama"
Powered By Blogger

Sabtu, 17 Oktober 2009

C a s u a l Game

Casual Game

Kini game dengan model casual game mulai populer. Apa yang dimaksud dengan casual game dan informasi seputarnya yang perlu anda ketahui ada didalam artikel ini. Kenapa saya membahasnya? Model casual game cocok dan bisa dilakukan di Indonesia…

Pernah memainkan game arcade yang simpel namun sangat adiktif? Itulah salah satu jenis game casual. Kita akan membahas lebih detail jenis game ini dan anda akan melihat mengapa jenis ini cocok untuk game developer di Indonesia.
Apa yang dimaksud dengan Casual Games?

Sebenarnya tidak ada arti resmi dari casual games karena artinya sangat bervariasi menurut sudut pandang penggunanya. Namun umumnya casual game dianggap sebagai jenis game yang mudah digunakan dan tidak memerlukan kerumitan seperti memainkan game lainnya. Desain gamenya cenderung sederhana dan biasanya sangat adiktif walaupun bisa dimainkan dalam waktu yang cukup singkat. Umumnya pemain game casual bukanlah pemain fanatik yang gemar memainkan satu atau dua genre game dalam waktu yang lama. Unsur-unsur itulah yang umum terdapat didalam game casual.
Kenapa jenis game ini dibuat?

Sederhana saja alasannya: memungkinkan game developer tunggal atau berbentuk tim kecil (hanya terdiri dari beberapa orang) untuk membuat sebuah game dalam waktu yang relatif singkat dibanding dengan game genre lainnya. Ini berhubungan dengan persentase keberhasilan produksi dan profit yang ditargetkan dengan keterbatasan resources yang sering menghambat proses produksi.
Kelebihan dari pembuatan game casual?

Dibanding dengan game jenis lainnya, game jenis ini memiliki keuntungan seperti:

* Peluang Kompetisi lebih besar
Karena dibuat oleh tim kecil dan gameplay yang sederhana dibandingkan dengan game kelas AAA maka pasar lebih terbuka untuk jenis pemain yang lebih luas dibandingkan dengan genre lain yang jelas-jelas kelas maniak ataupun fanatis. Kebutuhan komputer pun lebih rendah spesifikasinya memungkinkan jenis komputer yang agak kuno masih mungkin memainkan game casual. Model tim kecil ini pun memudahkan pola perekrutan SDM untuk membuat game.
* Peluang Distribusi lebih mudah
Banyak publisher yang mau menjual game jenis ini dan mudahnya menjual game casual secara online menyebabkan peluang distribusi menjadi jauh lebih mudah dan cepat. Umumnya tim kecil tidak memiliki tim marketing yang memadai, sehingga dengan adanya publisher dan marketing online memudahkan game jenis ini untuk dijual.
* Potensi Keuntungan
Pertumbuhan industri game terus meningkat, termasuk segmen dari game casual ini. Tidak hanya efisiensi waktu dan modal yang ditanamkan serta tim kecil yang solid, keseluruhan game development dengan model casual game memungkinkan peningkatan potensi pendapatan seiring dengan waktu.

Jadi, selain bentuk tim yang kecil (memudahkan manajemen SDM) juga peluang lain dapat lebih mudah diraih dibandingkan dengan model game console atau game PC kelas AAA. Inilah yang menjadi alasan saya kenapa jenis game ini cocok dikembangkan di Indonesia yang masih memerlukan pertumbuhan dan eksistensi dari industri game.
Tips membuat game casual yang sukses

Ada beberapa tips praktis yang perlu anda ikuti untuk memperbesar kemungkinan kesuksesan game casual yang anda buat. Kita tidak akan membahasnya secara detail karena keterbatasan tempat dan tujuan dari artikel ini adalah untuk mengenalkan anda kepada aspek penting pembuatan game casual seperti:

* Target audience yang ingin anda capai
* Game yang mudah dan cepat dikuasai pemain
* Penggunaan perintah yang mudah
* Bonus yang didapatkan selama bermain
* Sifat adiktif yang ada didalam game
* Desain game yang ramah terhadap pemain
* Fitur demo atau shareware kepada calon pemain

Ini adalah beberapa poin penting yang perlu anda perhatikan ketika membuat game casual.
Bagaimana model pendapatan bagi game casual?

Ada beberapa cara yang populer digunakan untuk mendapatkan uang dari game jenis ini, tapi umumnya bekerjasama dengan publisher baik offline maupun online seperti:

* Game berbasis web browser
Game gratis yang dimainkan dengan model seperti ini sepenuhnya mengandalkan pendapatan dari iklan yang menyertai game ini tentunya. Persentase yang disepakati dengan publisher dari kerjasama dengan pengiklan adalah cara yang umum digunakan. Banyak faktor yang mempengaruhi besarnya persentase yang dibuat karena harus memperhatikan faktor si pengiklan dan korelasi antara game yang anda buat dengan isi iklan yang disertakan.
* Game yang didownload
Umumnya jenis ini sangat ramai digunakan. Pemain bisa mendownload dengan gratis dan mencoba game itu dalam waktu terbatas. Bila dia menyukainya maka bisa membeli versi full dari game tersebut. Pengembang game mendapatkan profit tidak hanya dari iklan yan diterima oleh publisher tapi juga persentase dari software yang sudah diregister pemainnya.
* Publisher dengan gaya konvensional
Pembuat game mendapatkan keuntungan dari pengguna yang mendaftar. Mereka mendapatkan game tersebut melalui media offline seperti majalah dan CD pendukungnya. Cara ini selain lebih sulit juga lebih memakan waktu.

Link penting untuk menambah wawasan tentang game casual?

Coba kunjungi situs berikut ini:

* Casual Games Association
http://www.casualgamesassociation.org
* IGDA Casual Games Special Interest Group http://www.igda.org/wiki/index.php/Casual_Games_SIG
* http://www.addictinggames.com
* http://www.shockwave.com
* http://www.atomentertainment.com/asw_working_devinfo_games.htm
* http://www.bigfishgames.com/
* http://www.bigfishgames.com/company/game-developer.html
* http://www.freeverse.com/
* http://www.gamehouse.com
* http://www.realarcade.com
* http://gamedevs.realarcade.com/GameSubmission/index.jsp

Adakah contoh game developer yang sukses dengan casual game di Indonesia?
Sukses ukuran yang relatif, tapi anda bisa mencek beberapa situs dibawah ini lengkap dengan game dan profil yang mereka buat:

Arief “belugerin” Raditya
Lihat websitenya di: http://www.crazymonkeygames.com/Cube-Tema.html
Baca interviewnya di Babaflash.com : Membuat Game, Meraup Dolar

Tidak ada komentar: